Gubernur Jabar Minta Investor Asing Gunakan Pekerja Lokal

oleh -2,985 views

JABAR – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, meminta investor asing yang membangun industri di provinsi Jawa Barat menggunakan jasa tenaga kerja lokal. Hal ini dikatakan gubernur saat
peletakan batu pertama untuk enam industri di Karawang New Industry City.

Gubernur Jabar menyambut baik adanya investasi industri di Provinsi Jawa Barat.

“Pada tahun 2018 Jawa Barat merupakan daerah nomor satu untuk realisasi investasi asing di Indonesia sebesar Rp160 triliun,” kata Ridwan Kamil.

Ridwan Kamil juga menjelaskan, hingga saat ini perkembangan ekonomi di Jawa Barat meningkat sebesar 5.6 persen, bahkan Bandung yang merupakan ibu kota provinsi Jawa Barat mencapai 8 persen pertumbuhan ekonominya.

Kata Ridwan Kamil, selain menghimbau para investor selain menggunakan tenaga lokal juga harus memperhatikan lingkungan di daerah Karawang.

“Pokoknya ingat ‘profit, people, planet’ untuk menciptakan industri yang menguntungkan bagi semua pihak,” tutur Ridwan Kamil.**/Ant

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *