Wali Kota Bandung Oded M Danial telah menyiapkan tempat relokasi untuk ratusan pedagang korban kebakaran Pasar Sederhana yang terjadi pada Jumat 5 Oktober malam kemarin.
“Jumlah yang terdampak itu ada 395 lapak. Insya Allah sekarang didata oleh PD Pasar untuk relokasi sementara ke pasar impres di sebelah selatan,” ujar Oded pada detikcom usai meninjau lokasi kebakaran, Sabtu (6/10/2018).
Menurut Oded lokasi relokasi tersebut sebelumnya sudah ada dalam rangka penataan PKL yang berjualan di bahu jalan pasar. Namun untuk sementara penataan ditangguhkan untuk kepentingan relokasi.
Sementara itu Direktur Administrasi dan Keuangan PD Pasar Bermartabat Andri Salman mengatakan kebakaran terjadi di Blok A1, A2 dan A3 dengan total terdampak 395 lapak yang terdiri dari 200 kios dan 195 meja dagang.
Saat ini, kata Andri, pihaknya sedang melakukan pendataan jumlah pedagang dan kerugian yang dialami oleh para pedagang. Setelah selesai mereka akan direlokasi ke impres yang berkapasitas 230 lapak pedagang.
“Memang ada selisih, tapi kan dari 395 itu tidak semuanya pedagang aktif. Ada yang tutup juga. Dan kita prioritaskan relokasi bagi pedagang yang benar-benar menjadi korban, juga tertib bayar (retribusi),” katanya.
Pantauan detikcom lokasi relokasi berada di bagian selatan pasar atau tepat di belakang TPS dan Terminal Sederhana. Lokasinya masih baru dan belum pernah digunakan untuk aktifitas berjualan pedagang.