Indahnya Tembang Cianjuran Turut Menyambut Tahun Baru 1 Sura 1952 Saka Sunda

oleh -3,334 views
Tembang Cianjuran di acara menyambut tahun baru 1 Sura 1952.

Jabarpos.com, Lembang – Tembang cianjuran turut memeriahkan acara menyambut tahun Baru 1 Sura 1952 Saka, yang digelar keluarga besar Kamandaka jalan Bakti Sejati Rt,02. Rw,09. Kampung Batu Reok, Desa Gudangkahuripan, Kecamatan Lembang, KBB. Selasa,(12/9/2018).

Acara ini sejak sore tadi digelar berbagai kesenian sunda, yang diawali penampilan anak-anak Paud, Degung dari SD Merdeka asuhan kang Agus,lalu Kacapi Kawih, Pencak Silat dan tembang ciajuran tentunya.

Tembang Cianjuran merupakan salah satu kesenian sunda yang jarang kita saksikan, hanya di acara-acara tertentu, dan boleh dibilang kesenian para bangsawan sunda di jamannya.

Tembang Cianjuran, Lingkung Seni Purwa Wirahma.

Lagu atau tembang yang di sampaikan oleh Juru Tembang, (Juru Mamaos) liriknya berisikan tentang petuah dalam kehidupan sehari-hari ada juga tengtang kecintaan kepada alam dan lainya.

Seni Tembang cianjuran terdiri dari dua pemain kecapi, kecapi indung dan Rincik(anak), suling dan beberapa sinden.
Seperti halnya penampilan kali ini, Abah Aceng, kang Yana yang memetik Kecapi, diiringi tiupan seruling oleh kang Iman yang mengiringi teh Lela, Erna, dan Nunung yang bergantian membawakan beberapa tembang.

“Lingkung Seni Purwa Wirahma memiliki andil besar dalam melestarikan seni Tembang Cianjuran ini, dan terus berupaya regenerasi, degan selalu memperkenalkan dan menampilkan seni tembang cianjuran dalam setiap kesempatan.”kata Gagan Sukmara, S.Ds. Ketua Kamandaka kepada Jabarpos.com.

Gagan berarap, seni tembang cianjuran ini tetap eksis dan banyak diminati terutama para generasi muda saat ini, dan ini tugas kita untuk senantiasa terus melestarikan seni peninggalan para leluhur sunda ini”Pungkasnya. (ap/jpc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *